Balitbangda Baubau Kungker ke Bekasi



Badan
Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda)  Kota Baubau melakukan kunjungan kerja ke Pemerintah Kota Bekasi dalam rangka studi banding kelitbangan yang ada di Kota Bekasi, bertempat di Pressroom Bagian Humas Setda Kota Bekasi Gedung 10 Lantai Jl. Jend. A Yani No. 1 Bekasi, pada Rabu (2-8-2017).

Kunjungan kerja yang dipimpin Mustafa,SE,MM selaku Kepala Badan litbang Pemerintah Kota Baubau, Beranggotakan 10 orang dan diterima oleh Dr.H.Moh.Ridwan,MM Selaku Staf ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Kemasyarakatan didampingi oleh Kepala Balitbang Dr.Encu HR, Sekretaris Litbang Dr.H MHD Jufri,SH, Kepala Kasubag Perencanaan Michal D.M, Kasie Sosial Budaya Joko Suntuo, Kabid Ekbang BPPD Aai Ruhdiat,serta Kasubid LH & SDA Rita Junita.

Dalam sambutannya Kepala Balitbang Pemkot Baubau Mustafa menjelaskan Sejarah singkat mengenai gambaran umum Kota Baubau dan perkenalan anggota-anggota dari BALITBANGDA Kota Baubau lainnya.

Staf Ahli Wali Kota Bekasi Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Kemasyarakatan Moh.Ridwan mengatakan Balitbang di Kota Bekasi berdiri untuk mendalami lagi apa yang dibutuhkan oleh masyarakat, semua pengkajian nantinya ada di litbang.

“Balitbang sendiri hadir di Kota Bekasi untuk mengembangkan program-program Kota Bekasi ,salah satunya program membuat masyarakat yang tinggal menjadi semakin nyaman” ujarnya.

Sementara itu Kepala Balitbang Dr.Encu HR menambahkan bahwa peran Balitbangda sebagai think tank, yang kritis dalam menyikapi dinamika dan permasalahan yang berkembang di daerah, juga sebagai Lembaga professional bersifat akademis dalam organisasi pemda, kedudukan balitbangda sangat fleksibel dan universal sehingga dapat memasuki ruang kerja lintas sektor atau urusan.

“Program penguatan kelembagaan balitbangda yaitu mengembangkan kerjasama kelitbangan, memperkuat kelembagaan BPP dengan menyusun dan atau memperbarui produk hukum, mengoptimalkan peran dan fungsi BPP sebagai dapur kebijakan, memantapkan hubungan kelembagaan BPP secara berjenjang, memantapkan penyelenggaraan kelitbangan model satu pintu, dan mengadakan rapat koordinasi secara berjenjang” Imbuhnya.

“Kedepannya rencana aksi balitbangda Kota Bekasi adalah pembentukan Innovation Hub Kota Bekasi. fungsi dari Innovation Hub adalah sebagai wadah para innovator untuk berkumpul dan saling berkomunikasi, serta inovatif. Diharapkan dengan dibentuknya Inovation Hub hubungan antar anggota maupun dengan mitra bisnis lebih mudah dalam melahirkan inovasi serta dapat membuka lapangan kerja baru melalui perkembangan teknologi” jelasnya.

“Diharapkan dengan adanya Inovation Hub dapat mendukung perkembangan Kota Bekasi menjadi Kota Inovatif dan juga mempercepat program smart city di Kota Bekasi. Pada saat ini sudah ada kurang lebih 89 inovator dalam bidangnya masing-masing di Kota Bekasi” pungkasnya.

Pada akhir kunjungan dilanjutkan dengan bertukar cinderamata berupa plakat daerah masing-masing dan makanan khas Kota Bekasi “MPOK NINI” antara Staf ahli Bidang ekonomi , pembangunan, dan kemasyarakatan Setda Kota Bekasi, Dr.H.Moh.Ridwan,MM dengan Mustafa,SE,MM selaku Kepala Badan litbang Pemerintah Kota Baubau.(dro)

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


e-JURNAL BAUBAU

Categories